Berita

Peringatan HAUL Simbah KH Fatkurrohman Aulawi Ke-7

  • 06-09-2022
  • desaperon
  • 367

Peron - Pondok Pesantren Roudlotul Muttaqien menyelenggarakan Haul ke-7 KH Fatkurrohman Aulawi pada Senin (05/09/22). Ribuan jemaah dari berbagai daerah memadati kompleks Pesantren Roudlotul Muttaqien. Jamaah berasa dari kalangan alumni, wali santri, dan muhibbin Pesantren Roudlotul Muttaqien

 

Acara yang berlangsung malam hari ini dihadiri oleh beberapa tokoh penting, di antaranya KH M. Fatkhan dari Ungaran, dan tokoh penting lainnya dari pesantren besar di sekitar wilayah Kab. kendal. 

 

 
Berbeda dari haul sebelumnya yang dilaksanakan secara tertutup karena pandemi, haul ke-7 ini diformat secara terbuka untuk umum.
 
 

Dalam Haul Ke-7 Mbah Lawi ini, sapaan KH Fatkhurrohman Aulawi, Kiai M. Fatkhan sebagai penceramah pertama menjelaskan bahwa di dalam Al-Quran terdapat 27 lafaz karim, termasuk akrom 2 kali, untuk hamba dan Allah sendiri.

 
 

Akrom bermakna maha/paling mulia, Wa Rabbukal Akrom (Tuhanmu Maha Mulia) dan Inna Akromakum ‘Indallahi Atqaakum (Yang paling mulia hamba-hamba Allah, adalah yang paling takwa di antara kamu sekalian). InsyaAllah, Kiai Fakhurrohman Aulawi mamasuki ruang karim-karim dari Al-Quran itu,” ungkapnya.

Share :